Pendaftaran

Pendaftaran (495)

Program Pascasarjana Universitas Andalas melakukan rapat penyusunan proposal pembukaan program Doktor (S3) Bioteknologi pada senin,10 april 2017 yang bertempat di Ruang Rapat Pimpinan. Rapat ini membahas tentang penyusunan proposal yang akan dilaksanakan yang meliputi pembahasan promotor yang tersedia, konsep-konsep Program Doktor Bioteknologi yang akan dilaksanakan dan semua hal-hal yang diperlukan guna penunjang proposal pembukaan Program Doktor Bioteknologi tersebut. Direktur Program Pascasarjana berharap penyusunan proposal ini segera cepat diselesaikan dan sehingga mempercepat dibukanya S3 Bioteknologi ini sehingga menambah daya tarik masyarakat yang ingin melanjutkan S3 Bioteknologi.
Berdasarkan surat pemberitahuan Rektor nomor : 2505/UN.16.16.R/PP/2017 tanggal 20 Februari 2017 tentang peringatan penyelesaian studi bagi mahasiswa S2 dan S3 yang telah melewati masa studi maksimal, maka bersama ini kami mengundang Bapak/Ibu Mahasiswa Program Doktor (S3) Program Pascasarjana Universitas Andalas Angkatan 2010 kebawah, untuk menghadiri pertemuan yang akan dilaksanakan pada :  Hari / Tanggal : Senin / 17 April 2017  Waktu  : 09.00 WIB s/d Selesai  Tempat : R.3.1 (lantai 3) Gedung Program Pascasarjana Universitas Andalas    Demikian disampaikan, mohon kehadirannya Bapak/Ibu tepat pada waktunya. Atas perhatian dan kerjasama yang baik, kami ucapkan terima kasih.   TTD dto   Prof.Dr.Ir.Rudi…
Berdasarkan peraturan Rektor Universitas Andalas no. 3 tahun 2016 tentang peraturan akademik Universitas Andalas, bagi mahasiswa Doktor (S3) yang sudah melewati 4 semester sudah harus melaksanakan Ujian Prelim. Sehubungan dengan itu, kami mengundang Bapak/Ibu Mahasiswa Program Doktor (S3) Program Pascasarjana Universitas Andalas Angkatan 2011, 2012, 2013, 2014, 2015 yang belum melaksanakan Ujian Prelim untuk menghadiri pertemuan yang akan diadakan pada : Hari / Tanggal  : Senin / 17 April 2017 Waktu : 10.30 WIB s/d selesai  Tempat : Ruang 3.1 (Lantai3) Gedung Program Pascasarjana Universitas Andalas  Agenda : Membahas Kemajuan Studi    Demikian disampaikan, mohon kehadiran Bapak/Ibu tepat pada waktunya.…
Perdebatan dan pembahasan serta diskusi terkait dengan bencana banjir di Kecamatan Pangkalan Koto Baru, Kapubaten Limapuluh Kota telah diupayakan oleh berbagai pihak agar melahirkan solusi yang tepat untuk permasalahan tersebut.  Tidak ketinggalan bulan lalu Program Pascasarjana Universitas Andalas juga menggelar diskusi publik dengan tema senada dengan menghasilkan lima solusi bernas yaitu, moratorium izin tambang galian C dan tambang batubara, program-program peningkatan ekonomi masyarakat di hulu, PLTA mengontrol spillway dan merealisasikan janji pelebaran sungai, mengaktifkan institusi multipihak dari bawah hingga pusat dan pengadaan early warning system. Tidak hanya sampai disitu kesadaran dan perhatian stakeholder terhadap bencana yang menimpa Kabupaten Limapuluh Kota…
Muda, progresif, dan memilih menolak berjarak dengan realitas merupakan gambaran singkat dari Sarasati Windria. Seorang mahasiswi tingkat akhir Jurusan Ilmu Kedokteran Hewan, Program Studi S3 Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta. Sebelum melanjutkan studi ke jenjang tinggi. Saras terlebih dahulu merampungkan studi pendidikan profesi Dokter Hewan di Universitas Airlangga, Surabaya. Memiliki pengalaman dan kecakapan tinggi di bidangnya, serta lulus dengan hasil memuaskan, ternyata tidak lantas membuat perempuan berusia 28 tahun ini tergiur dengan gemerlap dunia kerja. Kecintaan, dedikasi serta rasa tanggung jawab keilmuan yang tinggi, telah mengantarkannya ke jalur pendidikan melanjutkan studi doktoral melalui Program Magister menuju Doktor untuk Sarjana Unggul…
Wisuda II Universitas Andalas Tahun 2017 akan dilaksanakan pada tanggal 19 dan 20 Mei 2017 bertempat di Auditorium Universitas Andalas dilanjutkan di Fakultas masing-masing. Adapun beberapa persyaratan wisuda adalah sebagai berikut : Bagi mahasiswa yang akan diwisuda II tahun 2017, wajib membayar uang wisuda sebesar Rp. 500.000 (lima ratus ribu) disetorkan ke rekening penampung yaitu Bank Syariah Mandiri Persyaratan wisuda yang harus dilengkapi calon wisudawan dan dikumpulkan adalah : Bukti pembayaran uang wisuda II tahun 2017 Bukti terdaftar pada semester genap tahun akademik 2016/2017 dibuktikan dengan pembayaran SPP 2 (dua) semester terakhir 1 (satu) lembar photo copy ijazah S1 bagi…
Untuk meningkatkan produktivitas kerja, seluruh civitas Program Pascasarjana Universitas Andalas melakukan kegiatan olahraga setiap hari rabu dari jam 08.00 - 09.00 WIB. Kegiatan olahraga ini diharapkan mampu meningkatkan kerjasama, kekompakan diantara pegawai. Berbagai macam olahraga yang bisa dilakukan pada Program Pascasarjana antara lain tenis meja, badminton, jalan sehat, senam.  Setelah melakukan olahraga, seluruh pegawai melakukan sarapan sehat bersama dan melakukan pemantauan oleh pimpinan terhadap kinerja dan kendala-kendala yang dihadapi pada setiap pegawai guna untuk mencari solusi sehingga meningkatkan pelayanan terhadap mahasiswa.
Program Studi Ilmu Lingkungan Pasca Sarjana Universitas Andalas menggelar “Lokakarya Penulisan dan Evaluasi Naskah Ilmiah untuk Jurnal Internasional” pada hari senin (03/4/17) dengan menghadirkan dua orang narasumber yaitu Dr. Zul Ilham Bin Zulkiflee Lubes dari University of Malaya dan Dr. Arridina Susan Silitonga, S.T, M.Eng dari Politeknik Negeri Medan. Kegiatan ini diselenggarakan dengan harapan dapat memotivasi mahasiswa/i magister dan doktoral untuk menulis karya ilmiah lebih giat lagi. Seperti yang disampaikan oleh Direktur Program Pasca Sarjana Universitas Andalas, Bapak Rudi Febriamansyah pada pembukaan lokakarya bahwa “kita sebagai peneliti harus mampu menghargai penelitian kita sendiri dengan menulis karya ilmiah atau jurnal, sehingga…
Lokakarya Penulisan dan Evaluasi Naskah Ilmiah Untuk Jurnal Internasional dilaksanakan dalam rangka membagi pengalaman dalam menghasilkan karya tulis ilmiah yang diterbitkan dalam jurnal internasional bereputasi sesuai dengan artikel sebelumnya yang bisa dilihat disini Lokakarya meliputi setengah hari sesi berbagi pengalaman nara sumber, dan setengah hari selanjutnya sesi konsultasi bagi peserta lokakarya yang memiliki draft manuskrip yang ditargetkan untuk dapat diterbitkan di jurnal internasional bereputasi. Untuk menunjang Lokakarya ini setiap peserta diwajibkan untuk membawa dan membaca materi berikut ini untuk memberi wawasan dan pengetahuan pada saat lokakarya :  https://drive.google.com/open?id=0B7-RnQ8hPNY1cFd5YVNjU0lvZnM https://drive.google.com/open?id=0B7-RnQ8hPNY1NjlVaGl6Zk5YdWM https://drive.google.com/open?id=0B7-RnQ8hPNY1bW1KZF96dWdzZm8 https://drive.google.com/open?id=0B7-RnQ8hPNY1NGI2c1QzVkNMZmM
Berdasarkan hasil validasi Pascasarjana untuk data mahasiswa Program Doktor (S3) angkatan 2013 yang telah lulus seminar/ujian proposal penelitian disertasi dan masih aktif melakukan penelitian serta tetap mengunggah laporan kemajuan studi, yang direkomendasikan sebagai penerima bantuan perpanjangan studi Program Doktor (S3) angkatan 2013 semester ke-8 tahun 2017. Pembiayaan bantuan perpanjangan studi (1 semester) sebagaimana dimaksud diatas dilaksanakan melalui Surat Perjanjian Pelaksanaan Pekerjaan (Kontrak) antara Direktorat Jenderal Sumber Daya Iptek dan Dikti Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi dengan Perguruan Tinggi penyelenggara. Berikut daftar penerima bantuan perpanjangan studi Program Doktor (S3) angkatan 2013 semester ke-8 tahun 2017 dapat dilihat disini