Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran Program Studi

A.    Visi

Perumusan Visi Program Studi Doktor Ilmu Pertanian secara umum mengacu kepada Visi Universitas dan Visi Program Pascasarjana Universitas Andalas (PPs Unand). Pada Rencana Strategis (Renstra) Universitas Andalas tahun 2009-2013, dinyatakan bahwa Visi Universitas Andalas adalah menjadi universitas yang terkemuka dan bermartabat. Demikian selanjutnya Visi PPs Unand yang dirumuskan untuk menjadi salah satu Program Pascasarjana bermartabat dan terkemuka di Indonesia yang mempunyai kualitas setaraf dengan Program Pascasarjana terkemuka di Indonesia dan berperan besar dalam jaringan kerjasama akademik secara nasional dan internasional.

Pendidikan Program Doktor Ilmu Pertanian menjadi sangat penting untuk menghasilkan kepakaran yang dapat memecahkan berbagai persoalan pembangunan bidang pertanian dan peternakan yang ada di Indonesia saat ini. Termasuk kepakaran untuk meningkatkan produksi pertanian melalui upaya-upaya perbaikan serta peningkatan kesuburan dan produktivitas lahan marginal, sehingga usaha pertanian produktif secara berkelanjutan dan berwawasan lingkungan dapat terwujud. Oleh karena itu, penelitian pada Program Studi Ilmu-Ilmu Pertanian difokuskan pada kajian tentang usaha peningkatan produktivitas hasil pertanian dan peternakan secara berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.

Berpedoman kepada Visi Unand, Visi PPs Unand, dan berbagai kondisi objektif yang telah dikemukakan diatas, maka Program Doktor Ilmu Pertanian PPs Unand menetapkan Visinya sebagai berikut:

"Pada tahun 2020 menjadi salah satu lembaga pendidikan penghasil doktor Ilmu Pertanian terbaik di Indonesia yang memiliki peran besar dalam jaringan kerjasama akademis secara nasional dan internasional, terutama dalam aspek pertanian di wilayah tropis".

B.     Misi

Sesuai dengan Visi program studi tersebut, maka ditetapkan pula Misi Program Doktor Ilmu Pertanian pada Program Pascasarjana Unand yang diselaraskan dengan Misi Unand dan Program Pascasarjana Unand, sebagai berikut :

  1. Mengembangkan pendidikan Ilmu-ilmu Pertanian secara terstruktur dengan kurikulum yang menitikberatkan kepada kebutuhan pengembangan pertanian masa depan yang penuh tantangan di daerah tropis.
  2. Memfokuskan penelitian tentang masalah pertanian lahan marginal tropis untuk berbagai produk pertanian tropis serta pembangunan pertanian berkelanjutannya.
  3. Mengupayakan alih teknologi dan pemberdayaan masyarakat  pertanian dalam arti luas pada lahan marginal tropis untuk menghasilkan produk-produk pangan yang berkualitas.

C.    Tujuan

Mengacu kepada visi dan misi yang telah dikemukakan, maka tujuan penyelenggaraan Program Doktor Ilmu Pertanian pada Program Pascasarjana Universitas Andalas adalah untuk :

  1. Menghasilkan sumberdaya manusia bergelar Doktor yang memiliki moralitas akademis dan religius yang berdisiplin dan berintegritas tinggi terhadap ilmu pengetahuan dan kebenaran yang hakiki.
  2. Meningkatkan kapasitas sivitas akademika dalam menghasilkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang diakui baik di tingkat Nasional maupun Internasional
  3. Menghasilkan karya pengetahuan dan teknologi pertanian yang selain bermanfaat bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi itu sendiri, juga bermanfaat bagi kemaslahatan umat manusia umumnya.

D.    Sasaran dan Strategi Pencapaian

Berdasarkan kepada Visi, Misi dan Tujuan yang telah dikemukakan diatas, maka sasaran yang hendak dicapai oleh Program Pendidikan Doktor pada Program Doktor Ilmu Pertanian di PPs Unand adalah :

  1. Rata-rata lama studi lulusan dapat dipercepat menjadi kurang dari 5 tahun.
  2. Publikasi hasil penelitian disertasi di jurnal internasional meningkat menjadi lebih 25% dibanding dengan publikasi pada jurnal lainnya
  3. Penelitian dosen dapat memayungi penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa untuk disertasinya.

d.      Prosedur dan mekanisme penjaminan mutu lulusan menjadi lebih lengkap dan lebih baik.

Untuk mencapai sasaran tersebut, strategi yang telah dan akan terus dilakukan dalam periode 2010-2020 adalah sebagai berikut:

a.       Mengembangkan program belajar yang lebih menekankan kepada kemampuan  mahasiswa untuk melakukan penelitian dan penulisan ilmiah, melalui berbagai bentuk penguatan teori dan praktek yang dibutuhkan

b.      Meningkatkan kuantitas dan kualitas sarana dan prasarana yang mendukung kegiatan  penelitian dan penulisan ilmiah mahasiswa dan dosen, baik yang bersifat fisik seperti perangkat-perangkat laboratorium, ruang kerja/belajar serta akses terhadap jurnal ilmiah nasional dan internasional

c.       Mengembangkan dan melaksanakan sistim penjaminan mutu yang lebih mengikat dan mendorong kinerja pemimpin, pengelola, dosen dan mahasiswa dalam mencapai visi dan misi program studi.

d.      Menerbitkan satu jurnal ilmiah internasional di Program Pascasarjana Unand

e.       Meningkatkan akses bagi dosen dan mahasiswa terhadap jurnal internasional

f.       Meningkatkan kerjasama dengan lembaga di dalam dan luar negeri untuk kegiatan pengembangan sumberdaya manusia, penelitian serta kegiatan-kegiatan diserminasi hasil penelitian.

Read 3432 times