Prosedur Daftar Ulang Mahasiswa Baru Pascasarjana Unand Pendaftar Beasiswa LPDP Tahun Ajaran 2023/2024

25 Februari 2023
  1. PEMBAYARAN BIAYA PENDIDIKAN

Bagi yang telah ditetapkan sebagai calon mahasiswa Pascasarjana Universitas Andalas Tahun Ajaran 2023/2024 dapat melakukan pembayaran biaya pendidikan dikantor layanan Bank Syariah Indonesia (BSI), Bank Mandiri, Bank Nagari, BNI dimana saja melalui Teller ( dengan menyebutkan nomor peserta dan nama peserta), melalui ATM, Internet Banking dan Mobile Banking tanggal 6 Maret - 25 Mei 2023 . Selanjutnya calon mahasiswa akan mendapatkan slip pembayaran biaya pendidikan dan PIN (6 digit angka) yang akan digunakan untuk registrasi ke http://registrasi.unand.ac.id

  • PETUNJUK
    1. Setelah membayar biaya pendidikan pada tanggal 6 Maret - 25 Mei 2023, calon mahasiswa mengisi biodata melalui http://registrasi.unand.ac.id dengan memasukkan No. Peserta dan PIN (6 digit) yang telah diperoleh dari Bank Syariah Indonesia (BSI) , Bank Mandiri, Bank Nagari, BNI Calon mahasiswa akan mendapatkan Nomor Induk Mahasiswa (NIM) secara otomatis setelah masuk ke alamat tersebut.
  • PERHATIAN/JADWAL PENTING
    1. Jika uang telah disetor, kemudian mengundurkan diri dengan berbagai alasan maka uang tidak dapat diminta kembali
    2. Jadwal kegiatan penting
      • Untuk keterangan lebih lanjut dapat diperoleh di Bagian Akademik Program Pascasarjana Universitas Andalas atau Program Studi
    3. Untuk pengisian KRS melalui portal.unand.ac.id dengan username : NIM dan Password : 6 digit angka yang didapatkan pada saat pembayaran di bank
    4. Jadwal Pengisian KRS : Sesuai Kalender Akademik
    5. Perkuliahan dimulai pada  Agustus 2023
  • ALUR PENDAFTARAN ULANG

Read 2337 times

Berita Terbaru

TERPOPULER